Kahiyang Ayu - Bobby Nasution Diminta Saling Menutupi Kekurangan
TABLOIDBINTANG.COM - Sebelum proses ijab kabul dimulai, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution lebih dulu mendengarkan nasihat pernikahan yang disampaikan Ketua PBNU Kiai Said Aqil Siradj.
Menurut Said Aqil, istri adalah pakaian bagi suami. Demikian juga sebaliknya, seorang suami harus bisa jadi pakaian bagi sang istri. Kalimat itu mengandung arti, setiap pasangan harus bisa saling menutupi kekurangan masing-masing.
"Suami harus menutupi kekurangan istri dan istri harus merahasiakan kekurangan suami," ujarnya, dalam prosesi akad nikah di Gedung Graha Saba Buana, Solo, Jawa Tengah, Rabu (8/11).
Said Aqil melanjutkan, sangat tidak baik apabila seorang istri menceritakan hal-hal negatif tentang suaminya ke orang lain. Begitu juga jika suami membeberkan kekurangan sang istri. Terlebih pada teman lawan jenis.
"Mari kita doakan mudah-mudahan kedua mempelai diberi hidayah, sehingga mampu menjalankan keluarga sakinah, mawaddah warahmah, dan mendapatkan keturunan yang saleh dan salehah," kata Said Aqil yang langsung diaminkan para undangan.